Keuntungan desain mebel dengan gambar tangan
Cepat...mereka hanya membutuhkan waktu beberapa jam, bahkan beberapa menit untuk satu desain mebel. hal ini bukan karena mudah dilakukan, namun lebih karena keahlian mereka yang sudah mumpuni, serta pengetahuan mereka terhadap konstruksi dan detail mebel memang telah teruji dengan praktek langsung sebagai pelaku.Berbeda dengan desain mebel menggunakan program gambar komputer seperti 3dsmax atau autoCad, mereka memerlukan waktu cukup lama, paling cepat 3 hari untuk menyelesaikan satu desain mebel. keuntungan lain bagi kami pembuat mebel jepara adalah, kita bisa langsung meminta untuk dibuatkan mal komponen 1 : 1 skala. hal ini tentu saja sangat meringankan pekerjaan kami untuk selanjutnya. meskipun tentu saja kami harus mengeluarkan tambahan dana untuk mendapakan mal tersebut. oiya...mal itu bukan mall lho, mal adalah istilah kami untuk pola untuk menggambar komponen pada papan kayu, yang kemudian di gergaji menjadi komponen2 yang diperlukan untuk pembuatan mebel. sedangkan "mall"...ya...itu :D
Kerugiannya
Tidak akurat ukurannya...bagaimanapun juga mereka menggambar menggunakan tangan hanya dengan mengandalkan perasaan saja, mereka seperti seorang pelukis atau seniman dan bukan seorang teknisi, jadi...ada sedikit selisih ukuran saat desain mebel mereka di aplikasikan pada proses produksi yang sebenarnya. disinilah mengapa kami biasanya "menyewa" mereka untuk membuat desain mebel sekaligus membuat mal komponennya. jadi kelemahan ini pada dasarnya bisa diatasi.Kerugian lainnya adalah visualisasi yang kurang menarik, memang ada sisi positifnya saat kita sodorkan desain mebel jepara yang kita buat dengan gambar tangan, hampir seperti karya seni. namun di era komputer sekarang visualisasi program gambar komputer jauh lebih menarik dibandingkan gambar tangan. seperti membandingkan lukisan gadis cantik dengan patung 3 dimensi...anda bayangkan sendiri saja ya...